Ahlan Wa Sahlan... Semoga senantiasa memperoleh rahmat dari-NYA...

Monday, July 2, 2012

Kultwit ttg "Ayyamul Bidh"

by Ustadz Ahmad Syukron Amin (@syukronamin)


Ternyata istilah "Ayyamul Bidh" kurang populer di kalangan jamaah Twitteriyah. OK, akan sy jelaskan secara singkat.
  1. Secara estimologi, Ayyamul Bidh artinya hari2 putih. Yaitu 3hari pada pertengahan bulan (13-15 kalender Islam).
  2. Dlm beberapa Hadits dijelaskan, bhw Rasul tdk pernah sekalipun meninggalkan puasa Ayyamul Bidh.
  3. Mengenai faedah puasa Ayyamul Bidh, Rasul tdk menyinggungnya secara jelas. Yg pasti ini terkait dg bulan purnama.
  4. Krn Rasul tdk menjelaskan keutamaan Ayyamul Bidh, kemudian banyak kalangan yg menafsiri sesuai pengalaman spiritualnya.
  5. Ada sebagian Ulama yg berpendapat, bhw di antara keutamaan puasa Ayyamul Bidh ialah untuk "enteng jodoh"
  6. Ayyamul Bidh berkorelasi dg bln purnama. Ada sains modern mengungkapkan adanya kelabilan emosi manusia saat bln purnama.
  7. Sebuah penelitian di AS menyimpulkan, bhw kondisi kejiwaan manusia saat bln purnama (Ayyamul-bidh) cenderung lebih labil.
  8. Jadi anjuran puasa Ayyamul-bidh jika dikorelasikan dg sains modern sangat logis. Yaitu utk mengatasi kondisi psikologis.
  9. Konklusinya, Ayyamul-bidh sebetulnya merupakan metode utk menghadapi labilnya jiwa. Sekian. Semoga bermanfaat.







No comments:

Post a Comment